20 Orang yang Terluka karena Bom Mobil Dekat Stadion Adalah Polisi

loading...
Muslimedia - Sebuah bom yang meledak di luar stadion sepak bola Istanbul Turki melukai 20 orang. Mereka yang menjadi korban luka-luka itu ternyata adalah petugas kepolisian.

Sebagaimana dilansir AFP, Minggu (11/12/2016), Menteri Dalam Negeri Suleyman Soylu mengatakan bom meledak di luar Stadion Vodafone Arena usai gelaran pertandingan klub sepak bola Besiktas melawan Bursaspor .

"Sebuah mobil yang dilengkapi peledak diyakini telah meledak tak lama setelah penonton sepak bola keluar stadion usai pertandingan," kata Soylu.

Bom tersebut meledak di sekitar Vodafone Arena yang merupakan kandang salah satu klub sepakbola Turki yakni Besiktas. Seketika usai ledakan terdengar serine ambulance meraung mendekat lokasi kejadian,

"Serangan ini menargetkan bus polisi anti huru-hara," kata Soylu.

Selain itu, nampak juga kebakaran mobil terjadi di jalan yang sama. Soylu berbicara di parlemen saat rapat dengar pendapat soal anggaran.

Sementara tidak ada korban dari kedua suporter klub sepakbola. Usai ledakan, polisi segera menutup daerah tersebut. Ledakan terjadi di dekat kantor Perdana Menteri Binali Yildirim di Istanbul.

Pada tahun 2016 Turki telah mengalami insiden berdarah serangan militan di dua kota terbesar yang menyebabkan puluhan orang tewas. 
loading...

0 Response to "20 Orang yang Terluka karena Bom Mobil Dekat Stadion Adalah Polisi"

Post a Comment